Pengertian, Manfaat, Peranan Manajemen Layanan Sistem Informasi Bagi Lingkungan Sekitar


Pengertian Manajemen Layanan Sistem Informasi


Information Technology Service Management (ITSM) atau manajemen layanan sistem informasi merupakan pengelolaan sistem teknologi informasi (IT) yang didasarkan kebutuhan konsumen atau pemakai yang berkaitan dengan bisnis suatu perusahaan. Manajemen layanan sistem informasi merupakan peraduan dari manusia, teknologi, proses dan informasi.
Berbeda dengan manajemen sistem informasi yang berpusat pada teknologi atau kebutuhan suatu perusahaan, manajemen layanan sistem informasi lebih fokus terhadapt sudut pandang konsumen. Perusahaan harus memperhatikan bagaimana kualitas pelayanan mereka dan bagaimana interaksi dengan konsumen.

Manajemen layanan sistem informasi adalah proses yang terfokus serta memiliki hubungan dan kepentingan dalam perbaikan proses (misalnya, TQM, Six Sigma, manajemen bisnis proses, CMMI) kerangka kerja dan metodologi dalam sebuah organisasi. 

Manfaat Manajemen Layanan Sistem Informasi



Manajemen layanan sistem informasi dapat kita anggap sebagai jembatan antara perusahaan dengan konsumen. Manajemen layanan sistem informasi tidak hanya memerikan manfaat kepada konsumen saja, tetapi perusahaan juga merasakan manfaatnya. Berikut ini adalah manfaat dari manajemen layanan sistem informasi:

  1. Aksesbilitas menjadi lebih cepat sehingga waktu yang digunakan tidak terlalu lama karena tidak membutuhkan peranan sistem informasi.
  2. Tingkat keakuratan data sangat meningkat terutama dalam proses pembangunannya serta pembuatannya sehingga menjadi lebih jelas.
  3. Menjamin tersedianya kualitas serta keterampilan untuk penggunaan sistem informasi.
  4. Kebutuhan-kebutuhan untuk pendukung sistem informasi yang terampil mudah diidentifikasi.
  5. Meningkatkan efisiensi perusahaan.
  6. Perusahaan lebih mudah mendapatkan informasi dari konsumen.
  7. Memberikan inovasi baru bagi perusahaan.
  8. Proses perencanaan dapat ditingkatkan secara efektif.

Peranan Manajemen Layanan Sistem Informasi



Peranan manajemen layanan informasi sangat banyak sekali di lingkungan sekitar. Manajemen memiliki peranan yang sangat vital dalam kegiatan operasional suatu perusahaan. Sedangkan sistem informasi memberikan layanan data dalam mendukung keputusan manajemen dalam perusahaan. Sistem informasi sangat membantu manajemen dalam mengambil keputusan.

Sistem informasi manajemen memiliki peranan dalam mengambil keputusan manajemen suatu perusahaan dengan bantuan berbagai jenis sistem informasi yang ada di dalamnya. Sedangkan manajemen layanan informasi memiliki peranan sebagai jembatan antara perusahaan dengan konsumen sehingga perusahaan memiliki informasi yang ada diluar perusahaan yang dapat meningkatkan perencanaan strategi. 


Pengertian, Manfaat, Peranan Manajemen Layanan Sistem Informasi Bagi Lingkungan Sekitar Pengertian, Manfaat, Peranan Manajemen Layanan Sistem Informasi Bagi Lingkungan Sekitar Reviewed by Fachry Hidayat on March 20, 2017 Rating: 5

No comments:

Business

aaaaa
Powered by Blogger.